Aksi TEVCI Banyumas Berbagi di bulan suci Ramadhan 2018

Berbagi di bulan suci Ramadhan 2018

Pelaksanaan bakti sosial oleh TEVCI Banyumas Raya di Taman Bertasbih Al-Hidayah desa Pabuaran Rt.001 RW.004 Purwokerto pada hari Selasa tanggal29 Mei 2108 berjalan lancar  dan mendapat respon yang baik oleh anak anak dan masyarakat sekitar desa.

Adapun kegiatan yang TEVCI Banyumas Raya bersama lintas komunitas lainnya adalah pembagian buku gratis dan buka bersama anak anak Taman Bertasbih Al-Hidayah yang diasuh oleh Bp. Sony Rosario.

Kegiatan ini bertujuan sebagai wadah untuk saling berbagi TEVCI Banyumas Raya kepada anak anak yang membutuhkan bantuan.

Dengan keramahan dan keceriaan anak anaka Taman Bertasbih Al-Hidayah membuat seluruh member TEVCI Banyumas Raya semakin merasa membaur.

“Kami berharap melalui kegiatan ini para member TEVCI Banyumas Raya dapat terjun langsung melihat keadaan perekonomian di Indonesia, menggali rasa simpatik, dan juga melatih jiwa berbagi. Harapan untuk anak anak Taman Bertasbih Al-Hidayah semoga dapat berguna apa yang telah kami berikan kepada mereka.” Jelas ketua pelaksana Bagus Arka.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *