KOPDARGAB PURWAKARTA

Di awal bulan maret ini tepatnya hari minggu tanggal 8 Maret 2015, TEVCI kembali mengadakan Kopdar Gabungan. Purwarkarta menjadi tuan rumah untuk kopdar gabungan kali ini yang di komandani oleh Kang Isnan dari chapter Purwasuka.
Chapter Tangerang, Bekasi, Bandung, Depok, Purwasuka, Garut dan serang ikut memeriahkan acara kopdar gabungan kali ini. Pada kesempatan ini, Auto2000 Purwakarta menjadi tempat berkumpulnya komunitas TEVCI.
Sebagai tanda terima kasih TEVCI kepada Auto2000 Purwakarta, ketua Umun TEVCI Tamhid Amali menyerahkan plakat kenang-kenangan kepada Pak Dede Selaku Kepala Cabang Auto 2000 Purwakarta. Dari pihak Auto 2000 pun memberikan souvenir kepada seluruh member TEVCI yang datang.
Seperti pada kopdar-kopdar sebelumnya, setelah acara kumpul-kumpul dilanjutkan dengan konvoi keliling kota purwakarta menuju Situ Buleud. Acara konvoi kali ini sekaligus mengenalkan Komunitas TEVCI bagi warga purwakarta da sekitarnya.
Semoga TEVCI makin kompak selalu.
Tunggu kopdar gabungan berikutnya di kota Garut.